Selasa, 30 November 2010

Role Model

Dari dulu kalo ditanya siapa role model gua, gua pasti binguuung banget. Karena gua bener2 nggak tau siapa yang bisa dijadiin panutan. Kalo temen2 gua minimal jawab siapa role modelya: ibu. ya menurut kalian deh, ibu gua nggak bisa gua ambil contoh buat role model. Sempet sih, gua mikir role model gua adalah salah seorang dari sahabat gua, tapi yang gua contoh dari dia adalah kebebasan dan ketenangan dia doang, bukan personality nya dan motivasinya.

Pada akhirnya..kemarin gua ngobrol sama temen gua orang indo disini. Dia sekolah disini tapi sekarang lagi internship (semoga tahun depan balik kesini). Kita cerita2 supeeerrr panjaaang! masalah pacar, masalah manta, kisah2 goblok, kisah2 tak terlupakan, batas maksimum diri, dan prestasi2 yang dia dapet di sekolah ini. Gua seneng banget denger cerita dia ttg usaha2 nya mengharumkan nama bangsa di sekolah ini. Gua bangga banget ngeliat ada orang indonesia di kota ini yang mau membuat perubahan. Dia emang udah 2 tahun disini. Gua mau buat perubahan itu, hanya saja gua baru 3 bulan disini hehehe. Lalu gua mikir, dia bener2 orang yang perfect untuk gua contoh! untuk prestasi gua di sekolah ini, untuk kebanggaan jd anak indo, dan bangga2in nyokap yang udah mahal2 biayain gua di swiss ini.

gua janji beberapa hal sama dia:
1. Gua juga akan mengukir nama gua di kabinet piala, di dalam piala soerenberg concept (Ajang dimana sekarang gua udah di final)
2. Gua akan ikutin jejak dia untuk dapetin salah satu dari 3 piagam tertinggi di sekolah, dimana nama lo akan diukir dan dipajang di kabinet piala
3. Gua akan pulang ke indo dengan bawa banyak piagam, piala, dan prestasi yang gua dapet selama gua sekolah disini

Tujuan gua sekolah disini adalah untuk membuat keluarga gua bangga. Gua emang yang mungkin paling diharapkan, meski di beberapa situasi gua sangat tidak diharapkan di rumah. Gua mau semua temen2 gua tau, kalo gua disini nggak cuma mabok2an doang, nggak cuma melakukan hal yang berada di level nggak wajar di indo. Gua mau semua orang tau siapa gua. Exist. Popular. But in a good way.

I always think positively..whatever the condition is so negatively. Cause negative with negative equals positive.

Sabtu, 27 November 2010

Untuk yang Kesekian Kalinya

ini untuk ketiga kalinya gua mabok. Sebetulnya nggak separah yang pertama gua mabok, tapi lebih parah dari yang kedua pastinya. Yang pasti kemarin ini gua ngerokok. see, I'm not good girl anymore. Kalo nggak salah 4 batang rokok gua abisin, gua aja lupa --"
Yang bener2 bikin gua tenaaaang banget pas gua bilang ke lil brother gua kl gua udh nggak sama orang yang bersangkutan lagi, lalu brother meluk gua dan bilang,"it's okay lah. it's better like this." Dan pas gua minta rokok sama dia, dia nggak ngasih gua!! dia cuma kasih gua satu isep dan bilang: "because i'm ur brother!!"

Setelah itu, salah seorang teman yang bersangkutan datang dan duduk di sebelah gua. gua bilang sama dia hal yang sama, dan dia langsung meluk gua: "he's a very nice friend for being friend, but not deeper than that." blablabla yang bener2 nasehatin gua layaknya seorang kakak. Btw, cewe ini emang sayang banget sama gua.

Great! sejatoh apapun kehidupan gua, gua nggak akan pernah sendirian disini. itu moral messagenya :D abis itu dugem, lalu ketemu my very very very big and tall and lovely classmate, kita high five buatan kita sendiri, berlatih beberapa kali, berpelukan, dan bilang: "ahhh maya sestra!" lalu gua biilang: "may brad!!!"

Lalu gua sendiri lagi, dan ketemu sama tetangga sebelah (bukan tetangga yang pengen gua tendang pintunya sekarang). dia tau gua ada masalah, tapi nggak tau masalahnya apa. Dia cuma bisa meluk gua, nepuk2 bahu gua, dan ngasih gua rokok 2 batang --" ( emang kalo yang ini menjerumuskan). tapi satu hal yang gua yakin, masalah dia super sama dengan masalah gua! (emang brengsek orang2 yang cari masalah dengan hal ini grrrrr)

Abis itu, gua lupa gua ngapain, tapi yang pasti gua ditarik pulang sama abang gua ke kamar! bersama lil brother and jiejie gua dikembalikan ke mariental. Tenang, gua masih sadar ingatan.
Sampai di kamar gua merasa sangat jauh jauh dan jauh lebih baik..gua muntah2 bentar, mainan FB n twitter bentar (kebiasaan buruk) lalu tidur.
Mimpi gua cukup meramalkan sesuatu yang bertemakan goodbye hahahah :)

sudahlah, hari2 itu sudah berlalu. Meskipun aku jatuh, masih banyak orang yang bakal bener2 menopang. Disini bukan jakarta, disini bukan sanur, disini cuma 1 persen orang2 jahat dan munafik. Bagi gua semua orang disini adalah kakak2 dan adik gua :)

have a nice weekend :)

Selasa, 23 November 2010

the end

aha. aku tahu akhirnya akan begini. haya saja tak tahu kapan waktunya tiba. ah. ternyata hari ini..
tak apa. aku kuat. aku tegar. aku sudah tahu.
tak ada luka yang tergoreskan. hanya kenangan kecil yang telah tercatat.
tak ada yang perlu disembuhkan. hanya mungkin sulit dilupakan.\
ah, tak apa.

tak pernah ada yang berubah. aku masih seperti dulu.
hanya sedikit pengalaman yang bertambah.
yang mungkin akan membawaku ke tempat yang jauh lebih baik.

ah, andai air ini adalah tequilla.
atau vodka, gin,
ah, bagaimana jika triple sec?
yah, triple sec. aku harap air di gelas ini adalah triple sec.
sekali teguk, mungkin tak ingat apapun lagi.

sudahlah, sudah selesai.
tak apa, semuanya berakhir.
lembaran siap ditutup.
dan lembaran baru melonjak tak sabar untuk dibuka.

tak ada yang salah. aku tak salah. kaupun juga tak salah.
semuanya ada di jalan yang benar.
semuanya akan tiba di ujungnya masing2.

Minggu, 21 November 2010

I.have.no.idea.at.all

hmm. halo. I wish no one read this blog. but. if you read this. please don't spread it away. sssttt..just keep it in your mind..hehehe. thank you.

I have "boyfriend" here. in relationship. yeah, kind of. but. so complicated. why? because he has real girlfriend in his country.hmm. so. this is only for contemporary. don't care.

Not so many people know this relationship. only my closest friends. But. sometimes. when I talk together with another people. They talk about him. yeah. analysing people in here.

This is people's opinion about him.

" I don't say he's bad. he's nice. He is the person who wants a power." -- big brother--

" You know when I was in Certificate and I was in Pot wash, people always say I can plunge into the sink. Fortunately, I always in charge with him. He is very gentlemen, he washed all the things and I just dried it." --My roommate--

" If there's a team consist of sergei, lawrence, ernest, and him, it must be a dream team." --friend--

"ahh with him..(smile)" --little brother--

BUT. What he think about himself is contradictive.

" I'm a bad guy. You should search another good guy."

" You're a nice girl. You deserve get a good guy for you."

" I slept with many girls last year."

" See. Even in the public I look like a person that don't know you. How rude I am."

OK.  readers. even I still can see his good side in his bad side. so? I.have.no.idea.
Only 1 month left we're being together. In internship. maybe i will sleep with another guy. he will sleep with another girl. i.have.no.idea

I

   Have

        No

           Idea

                At
                  
                   All...

Selasa, 16 November 2010

PELANGI DI KAKIKU

Aku bingung mau nulis apa di blog, hmm mumpung lagi nganggur pengennya berbagi2 cerita dengan siapapun juga. Sekarang ini aku lagi nggak ada kerjaan, hampir semua tugas2 dalam waktu dekat ini udah selesai, tinggal tugas jangka panjang yang nggak tau kapan mau gua kerjain. Besok deh gua mulai kerjain research paper gua, week 16 dikumpul.

Oh iya back to title, gak ada maksud apa2 sih, ya udah deh aku bagi2 foto cute aja yang mungkin tak bisa kalian temukan di FB ku :)


-PELANGI DI KAKI KU-
"Foto ini asli, bukan hasil editan atau apapun. Pelangi ini disebabkan pembiasan cahaya matahari sore yang menembus pintu balkon dan menghasilkan warna indah ini."


-BYEBYE SUMMER-
"Sapi yang sebentar lagi akan dipindah ke bawah gunung karena salju yang mulai turun"


-MY HOME-
"Gedung asrama ku yang terpisah dari gedung sekolah merupakan rumahku disini."


-9 in 19-
"Aku yang masih childish dan bermain jungkat-jungkit bersama kakak2 ku disini"

Kapan- kapan aku upload foto2 disini lagi :) ditunggu saja hehehe..meski masih tak tahu harus ngapain sekarang, sepertinya aku berpikir untuk finance assignment aja deh. Have a nice day, readers!


Minggu, 14 November 2010

sebuah filosofi

Hari ini hari terakhir gua belajar di restaurant sebagai service praktikant. Besok gua pindah lagi ke kitchen, dan pada saat gua kembali ke restaurant gua sudah menjadi supervisor, bukan lagi praktikant. Sedih, rindu. Gua suka banget sama yang namanya service. Gua jauh lebih prefer service daripada kitchen, karena kalo di kitchen rasanya gua bisa motong jari2 gua dan menghabiskan seluruh tangan gua dalam waktu sebulan.

Well, gua mengawali service praktikant sekitar 3 bulan yang lalu dengan dishwashing, back of house. Meskipun bagi kebanyakan orang pekerjaan ini cukup menjijikan dan basah dan kotor, buat gua ini seru dan asik! Karena gua suka main air, cukup sudah alasannya. Pada hari ini, hari terakhir gua bekerja di service, gua jadi dishwash lagi, meskipun hari ini bukan tugas gua untuk cuci piring. Gua maksa temen gua buat gua gantiin tugas dia cuci piring, karena gua pengen menutup hari terakhir gua di service dengan hal yang sama yang gua lakukan waktu pertama kali gua mulai.



Sama untuk hidup gua. Sebuah penutupan harus sama dengan permulaan. Cara apa yang gua lakukan untuk memulai sesuatu akan gua pakai untuk menutupnya juga. Contoh paling simple: gua lahir di tanah jakarta, tanah Indonesia, maka pada saat gua harus menutup mata nantinya gua mau gua menutup mata disana, bukan di tempat lain. Gua akan keliling dunia dulu sebelum itu, gua akan mencari arti hidup ini, gua akan menikmati indahnya dunia ini, dan bila sudah sampai pada waktunya gua akan pulang ke tanah air dan menunggu maut menjemput.

hmm jadi agak sedikit mellow ya readers..memang gua lagi sedikit mellow sih, karena memikirkan suatu hubungan yang tidak ada awal dan tak tahu bagaimana akhirnya. Sudahlah, masalah romantika seperti ini tak baik dibahas di blog, nanti saja bila gua sudah siap untuk menceritakan semuanya..

Okey, readers..selamat memulai hari senin :D semoga menjadi minggu yang menyenangkan. Oh iya mohon doanya ya buat interview gua hari kamis, semoga gua dapet internshipnya..

cheers!

Rabu, 10 November 2010

finally

mungkin terlalu dini untuk mempost blog ini..
tapi pada akhirnya saya dapat panggilan interview di hotel bintang 3 deket sini :p

bahkan surat interview saja belum dikasih tapi saya sudah pamer dsini
ya sudahlah..hahha

terima kasih ya tuhan, terima kasih yesus..
keajaiban selalu ada..

Selasa, 09 November 2010

saya bukan teman yang baik

ada satu hal yang akan bikin kalian kecewa..

       satu diantara kalian tahu rahasia saya dari awal sampai akhir...ssttt..

Senin, 08 November 2010

PULANGKAN AKU KE TANAH AIR

Entahlah followers, gua lagi bener2 rindu kampung halaman..Gatau mau nulis apa, tapi gua lagi ga pingin berada di negeri asing ini.

Meskipun udah memiliki stok indomie, tapi tetep aja, gua butuh suasana Jakarta.
Nggak peduli tsunami, Merapi, Krakatau, ataupun banjir, gua mau rumah gua..
gua mau kamar gua, kamar sahabat gua, keluarga gua, dan keluarga sahabat gua. Butuh banget canda tawa mereka, gua kangen di bully teman2.
Gua nggak kesepian disini. Gua punya banyak temen. Tapi gua bener2 pengen temen SMA gua saat ini, sungguh kangen luar biasa dengan mereka..

Gua pengen kehidupan jakarta. Budaya, Agama, Tradisi nya..

Gua sekarang udah betah disini. Tapi kadang gua masih suka rindu serindu2nya dengan tanah air yang jauuuuhh banget dari benua ini..

Meskipun sudah 19 tahun, rasanya gua masih labil. ya sudahlah, tapi memang betul2 rindu rumah..

Selamat menjalani bulan november, followers! Tak terasa sebentar lagi berganti tahun..

Rabu, 03 November 2010

past related to future, see them in present!

orang2 yang temui di masa lalu pasti ada kaitannya dengan orang2 yang akan kita temui di masa kini ataupun masa depan. Terkadang kita gak sadar hubungan itu ada, tapi cobalah kita merenung sejenak dan melihat benang2 halus yang ada diantara masa lalu dengan masa sekarang.

Pengalaman gua cukup banyak mengenai hal ini. Gua bisa melihat kaitan orang2 yang ada di sisi gua sekarang dan hubungannya dengan orang2 di masa lalu gua. Misalnya aja, tanpa ketemu sahabat gua waktu SD yang bernama feli dan super pengkhianat, gua mungkin ga bakal bisa bertemu dengan sahabat gua sekarang, karena percakapan kami berdua di kelas 11 diawali dengan menggosipi temen SD gua itu..

Segala sesuatu yang terjadi di hidup ini akan selalu ada kaitannya dengan masa2 yang akan kita jalani. Mungkin kita gak pernah bisa mengerti apa yang kita lakukan saat ini, terkadang kita bingung untuk menentukan pilihan, tapi biarlah. Semua hal yang kita pilih, baik atau buruk, pada suatu ketika semuanya akan menjadi baik. Semuanya akan berakhir dengan baik..

Kita datang ke dunia ini dengan keadaan yang baik, maka kita akan pergi kembali ke tanah juga dengan kondisi yang sama. Hidup ini memang susah. Putus asa dan keluhan yang berlebih adalah sahabat baik orang2 yang tak bisa menikmati hidup..

Hidup ini indah, asal kita bisa melihat dari sisi yang terang. Hidup juga punya sisi gelap, kita harus memandangnya sekilas saja, bukan berlama2 dan berlarut2. Kita harus belajar untuk sanggup melihat gelapnya hidup, memahaminya,dan mengubahnya menjadi terang.

Jalani hidup ini di hari ini, tinggalkan yang gelap di belakang, dan berjalan lah menuju yang terang..

enjoy your life, guys! wish you all the great things in this universe!